Dibawah Persibo, Persebaya Duduki Peringkat 2 Paruh Musim IPL

11 pertandingan sudah dilalui Persebaya di kancah Indonesian Premier League (IPL), dengan 4 kemenangan, 1 seri dan 4 kekalahan, Persebaya menduduki peringkat ke 2 dengan 19 poin dibawah Persibo yang kokoh di peringkat pertama dengan 20 poin.
Persebaya yang sukses mengkandaskan tuan rumah Bontang FC Sabtu (17/3) kemarin pada pertandingan terakhir Persebaya di IPL dengan skor sengit, 3-4.

Performa Persebaya sebenarnya tidak terlalu bagus pada pertandingan di putaran pertama. Persebaya menelan 4 kekalahan, terbanyak dari 5 lima besar IPL. Bahkan, Persebaya kalah dua kali dikandang, melawan Semen Padang dan Persiba Bantul masing-masing Persebaya kalah 0-1.
Tetapi Persebaya mampu mengambil kesempatan saat bermain tandang, total Persebaya berhasil mencuri total 12 poin dari partai tandang! Masing-masing PSMS, Persija, Persijap dan Bontang FC harus bertekuk lutut dihadapan Persebaya.
Sorotan publik kepada Persebaya adalah jumlah gol Persebaya, apalagi ketika bermain di kandang. Persebaya hanya mencetak 4 gol! Dengan jumlah 14 gol, berarti Persebaya lebih produktif ketika bermain di luar kandang.
DIsektor pencetak goal, Feri Ariawan masih menjadi top skor Persebaya dengan 4 gol, disusul Dutra, Taufik dan goal getter baru Fernando Soler dengan 2 gol

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...
Blogger Widgets